Thursday, December 25, 2008

fasilitas yang disediakan oleh universitas di jepang


1. fotokopi swalayan, 
per lembar ¥10. kartu koperasi juga bisa dipake, karena kartu ini adalah semacam ATM

2. print gratis, 
tapi kertas bawa sendiri. mau printer berwarna juga bisa. semua gratis. printer berwarna tersedia di perpustakaan. mau print poster berwarna? bisa, mau segede apapun, bisa juga. gratis tis. printer yang tersedia semuanya berjenis laser printer (kecuali yang berwarna). laser printer tersedia di ruang komputer.

3. sewa komputer gratis berikut dengan koneksi internet
jarang ngantri, komputer yang tersedia sebenarnya tidak terlalu banyak, sekitar 30 an di satu fakultas. maklum aja, karena mahasiswa pada bawa laptop.
hotspot juga tersedia di tiap lantai. internet makmur deh. kecepatannya sampai 13.000 kbps.

4. tersedia ATM di dalam kampus (di dalam fakultas lho.. bukan di universitas)
letaknya dekat koperasi

5. mau download jurnal, boleh.. 
mau sampai "muntah" juga bisa

6. pake ruangan untuk seminar, bebas, mau dimana aja
hal ini karena banyak fasilitas ruangan seminar, so tidak ngantri

7. LCD projector di tiap kelas  
semua kelas sudah pake projector. mau pinjam? boleh, dan selama ini kalau mau pinjam, gak berbelit belit urusannya. semua mahasiswa bertanggungjawab dengan baik.

8. bahan kimia gratis
mahasiswa S1 - S3 tidak ada kewajiban beli bahan kimia. mereka juga bisa pake sampai "pingsan". mau replikasi 100 kali? bisa kok. tidak ada sewa lab. isi lab disupport penuh oleh fakultas. alatnya juga, dan kadang tergantung pada kreativitas dosen di lab itu. kalau banyak proyek, instrumen lengkap. satu lab, hanya ada 2-3 dosen dengan 20 orang mahasiswa yang masuk setiap hari dan penelitian setiap hari. sangat efektif.

9. fasilitas tambahan kalau sudah masuk lab, 
artinya dibawah kendali sang profesor, maka bisa menikmati fasilitas lab seperti kertas gratis.

10. air putih gratis
tinggal injak dengan kaki dan cuur.. keluar air segar